Apakah Anda memiliki hasrat gula atau doyan mengemil? Mungkin sebaiknya Anda beralih ke kurma. Ya, buah yang identik dengan bulan Ramadan ini ternyata memiliki manfaat kesehatan yang tak pernah kita duga.
Kurma mengandung magnesium, tembaga, mangan, fosfor, kalium, besi, sulfur, kalsium dan minyak. Mengonsumsi kurma setiap hari ternyata bisa mencegah risiko berbagai penyakit. Simak ulasannya berikut ini:
1. Mencegah Sembelit
Rendam beberapa kurma di air semalaman. Minum air tersebut di pagi hari untuk membantu sembelit.
2. Kaya zat besi
Kurma merupakan sumber zat besi. Sedangkan besi sangat berperan penting bagi sel darah merah dan dapat mencegah anemia.
3. Mengurangi Kolesterol
Kurma juga dapat meminimalkan kolesterol jahat dan menjaga arteri Anda sehat.
4. Meningkatkan energi
Mencampur kurma, madu dan susu disebut baik untuk stamina dan libido yang sehat.
5. Mengurangi tekanan darah
Mereka yang menderita hipertensi dapat mengonsumsi 3-4 kurma setiap hari. Kandungan nutrisi pada kurma bisa membantu menjaga tekanan darah.
6. Mencegah Diare
Kandungan kalium yang terdapat dalam kurma dapat mencegah diare.
7. Menjaga berat badan
Kurma cepat membuat Anda merasa kenyang. Tak jarang, pakar diet merekomendasikan kurma sebagai buah yang bisa mereka konsumsi saat diet.
8. Jantung sehat
Mengonsumsi kurma setiap hari dapat menjaga jantung Anda sehat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar